Hewan Kurban Hari Raya Idul Adha

Hewan Kurban

BUNDAKATA - Kurban (Bahasa Arab: قربن, transliterasi: Qurban), atau disebut juga Udhhiyah atau Dhahiyyah secara harfiah berarti hewan sembelihan. Sedangkan ritual kurban adalah salah satu ritual ibadah pemeluk agama Islam, dimana dilakukan penyembelihan binatang ternak untuk dipersembahkan kepada Allah. Ritual kurban dilakukan pada bulan Dzulhijjah pada penanggalan Islam, yakni pada tanggal 10 (hari nahar) dan 11,12 dan 13 (hari tasyrik) bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha.

Hari raya Idul Adha jatuh pada 26 Oktober 2012, inilah tips memilih hewan kurban yang aman dikonsumsi dan sesuai dengan Syarat Hewan Kurban menurut akidah agama Islam.
  1. Daging kurban yang layak konsumsi dapat dilihat dari fisik hewan itu sendiri. Fisik hewan bisa dilihat dari beberapa aspek seperti bulu hewan mengkilat dan tidak berdiri. 
  2. Hewan kurban yang sehat tidak boleh mengeluarkan cairan (darah) dari lubang-lubang hewan seperti mata, hidung, teling, mulut, ataupun anus. Selain itu, gigi susu dari hewan juga harus kupak atau tanggal dan berganti dengan gigi dewasa semua. 
  3. Kelincahan hewan juga bisa menentukan kesehatan hewan. Hewan yang cenderung lemas dan loyo bisa saja mengidap penyakit. 
  4. Jangan membeli hewan kurban yang memiliki luka di kaki atau kuku hewan tersebut karena bisa saja hewan tersebut sudah terinfeksi kuman. Apalagi kalau tempat penampungannya juga tidak bersih. 
  5. Perhatikan usia hewan kurban. Untuk sapi dan kerbau bisa dengan usia sekitar 2 tahun, sedangkan kambing dan sapi berkisar usia 1 tahun. Untuk mengetahui usia hewan, calon pembeli bisa menanyakan langsung kepada penjual hewan kurban. 
  6. Bagi para penjual juga harus menempelkan stiker untuk membuktikan hewan tersebut sehat dan tidak cacat.
Harga Hewan Kurban bervariasi sesuai dengan kondisi fisik dan lingkungan sekitar. Jenis kambing yang dijual, ettawa, manggala, dan kambing kacang dengan harga berkisar dari Rp 1,5 juta hingga Rp 6,5 juta.

Pembeli dapat membeli hewan korban beberapa hari sebelum Idul Adha lalu menitipnya kembali kepada pedagang dengan menambah uang buat makan hewan kurban saja.

0 Response to "Hewan Kurban Hari Raya Idul Adha"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.