Mudik Lebaran 2012

Bundakata - Hari ini sudah memasuki pertengahan puasa di bulan suci Ramadan 2012. Pembicaraan antar teman di kantor dan tetangga di komplek perumahan sudah mulai bertema Mudik Lebaran dimana warga perantau akan pulang ke kampung halamannya untuk bersilaturahmi dengan orang tua dan keluarga tercinta.

Beberapa instansi pemerintah mulai sibuk mengatur tradisi ritual tahunan dari warga perantau ini. Dinas Perhubungan bekerja sama pihak terkait lainnya khususnya dari Bagian pengamanan publik mulai menata jalur yang akan dilewati oleh pemudik. Khusus di Pulau Jawa, biasanya jalur utara menjadi favorit pemudik dari Area Jakarta dan sekitarnya untuk menuju Jawa Tengah dan Jawa Timur.- http://bundakata.blogspot.comhttp://bundakata.blogspot.com/

Saat ini perbaikan sarana prasarana jalan raya di Jalur Pantai Utara (Pantura) terus dikebut agar pemudik nyaman dan merasa aman berkendara menuju daerah tujuannya. Jalur Selatan yang sering menjadi jalur alternatif saat jalur pantura mengalami kemacetan juga sedang diperbaiki di beberapa lokasi.

Pemudik yang lewat jalur darat menggunakan kendaraan umum ataupun mobil pribadi mulai bersiap diri menyambut mudik lebaran 2012. Mudik Bareng Gratis Lebaran 2012 sudah disediakan beberapa instansi dan perusahaan swasta untuk membantu pemudik. Memang, persaingan mendapatkan tiket kendaraan umum, tiket kereta api, tiket kapal laut maupun tiket pesawat sudah mulai berjalan. Antrian calon penumpang pemburu tiket mulai terjadi di pelabuhan, stasiun kereta dan bandara.

Penumpang kendaraan umum sering mendapat kenyataan bahwa calo tiket masih berkeliaran dengan menawarkan harga tiket mahal di atas harga normal. Selain itu tindak kejahatan, penipuan, pembiusan, perampokan dan kriminalitas lain sering mengancam keselamatan harta dan jiwa para pemudik. Hal ini Tentu saja menjadi tanggung jawab semua pihak untuk berperan aktif menjaga keamanan dan ketertiban selama mudik Lebaran 2012 berjalan.

Mudik Lebaran 2012, sungguh melelahkan selama di perjalanan tetapi mengasyikkan dan selalu membuat kangen sehingga warga perantau tidak pernah merasa kapok untuk mengulang dan mengulang tradisi ritual tahunan ini.

Apakah anda akan Mudik Lebaran 2012? Kemana arah dan tujuan anda?
Pesan Bundakata: "Hati-hati di jalan. Tetap waspada. Jaga keselamatan diri anda dan orang lain. Jangan lengah selama di perjalanan."

0 Response to "Mudik Lebaran 2012"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.