Punden Berundak di Situs Gunung Padang

Situs Gunung Padang
Situs Gunung Padang, Cianjur, sering dikaitkan dengan Manusia Atlantis dan piramida. Tetapi sebagian ilmuwan meyakini bahwa situs Gunung Padang merupakan situs megalitikum berupa punden berundak seperti halnya di wilayah lain di Nusantara karena Indonesia tidak mengenal budaya piramida.

Ciri khas di Indonesia adalah punden berundak seperti yang terdapat Di Situs Lebak Sibedug, Banten. Punden berundak adalah batu alam yang disusun di sebuah bukit dan digunakan sebagai tempat pemujaan.

Punden berundak di Situs Gunung Padang, Cianjur, pasti dibangun ribuan orang dan menggunakan teknologi yang 'maju'. Hasil penelitian tim geologi dan arkeologi, bangunan punden berundak itu dibangun di area seluas 75 hektar. Karena, pada sisi lain kawasan Situs Gunung Padang yakni 4,5 hektar, terdapat batuan berukuran 1,5 meter yang disusun.

Sebagai gambaran, punden berundak di Gunung Padang itu disusun berteras-teras yang semakin ke belakang semakin tinggi. Umumnya bangunan ini dibuat dengan memanfaatkan bentuk alami dari sebuah bukit atau gunung. Di Gunung Padang sejauh ini diketahui terdapat 5 teras yang ditempatkan di puncak dari Gunung Padang.

Siapa pembangun punden berundak di Situs Gunung Padang? Melihat luasnya kompleks piramid itu, diyakini ada masyarakat atau peradaban yang sudah terorganisir baik. Ribuan orang pasti telibat membuatnya, Siapa ribuan orang itu dan kemana mereka kini berada?

0 Response to "Punden Berundak di Situs Gunung Padang"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.