Bisnis Online | Peluang Usaha Baru

Saat ini bunda mengamati semakin banyak saja ibu-ibu dan remaja putri yang coba peruntungan dengan bisnis online. Mereka ada yang bertindak profesional dengan membuat web / blog bisnis yang bagus, maupun yang sederhana dengan memanfaatkan situs jejaring sosial facebook sebagai etalase barang dagangannya.

Mengutip data statistik dari CheckFacebook.com, pengguna Facebook sudah mencapai 799,054,920 orang (26/12/11). Indonesia menempati urutan kedua dari total jumlah pengguna Facebook di angka 42 juta orang. WOW! Ini adalah pangsa pasar yang besar dan cukup menarik sebagai tempat berbisnis bukan?

Bisnis Online mempunyai banyak keuntungan jika dibandingkan dengan bisnis konvensional yaitu :

1. Biaya Ekonomis alias murah, sebab tanpa sewa tempat ataupun sewa lainnya. Saat ini beberapa jasa layanan web hosting memberikan paket murah yang sangat terjangkau jika anda ingin membuat bisnis online.
2. Tidak perlu tempat atau kantor yang besar. Kebutuhan pokok yang anda butuhkan pada prinsipnya hanya komputer yang terhubung dengan jaringan internet dan telepon atau HP sebagai alat komunikasi.
3. Biaya operasional yang lebih murah karena dalam tahap awal anda bisa mengerjakan sendiri tanpa perlu membayar pegawai. Jika bisnis online sudah berkembang barulah anda perlu memikirkan tambahan tenaga kerja untuk meningkatkan layanan demi kepuasan konsumen.
4. Bisa memasarkan lebih dari satu jenis barang dalam jumlah yang tidak terbatas.

Jika anda ingin membuat bisnis online tetapi tidak menguasai cara membuat web bisnis dan bahasa pemrograman website, anda bisa memakai Jasa Pembuatan Website yang khusus membuat sebuah website toko bisnis online. Di sana anda bisa memesan web bisnis sesuai dengan keinginan dan kebutuhan anda.

Sedangkan jika anda memilih layanan Facebook sebagai etalase ya anda tinggal meng-upload barang dagangan anda dan tag ke beberapa teman di mutual friend akun anda untuk menarik perhatian target konsumen sehingga diharapkan bisa terjadi transaksi penjualan.

Tetapi, sebaiknya anda perlu mempertimbangkan faktor etis dan tidaknya ketika memberikan tag ke beberapa teman karena jika berlebihan akan sangat mengganggu dan akibatnya teman bisa me-remove atau memutuskan jaringan pertemanan anda karena anda dianggap melakukan spam pada hal-hal yang tidak penting. Hal ini tentu saja bisa mengurangi pasar konsumen anda bukan?

Memang seiring perkembangan dunia internet memberikan peluang usaha baru bagi anda yang kreatif untuk melakukan bisnis online, tetapi ya tetap ada batas-batas dan aturan yang harus anda ikuti untuk mendapatkan omset sesuai harapan.

Demikian yang bisa bunda sampaikan, semoga bermanfaat ...

0 Response to "Bisnis Online | Peluang Usaha Baru"

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.